Memasukkan kartu memori

Memasukkan kartu memori


Produk HP Color LaserJet CP1518ni dapat membaca jenis kartu memori berikut:


CompactFlash (CF) Jenis 1 dan Jenis 2

Memory Stick, Memory Stick PRO, dan Memory Stick Duo

MultiMedia Card (MMC)

Secure Digital (SD)

xD Picture Card

Pembaca kartu memori HP Color LaserJet CP1518ni hanya mengenali file dalam format file .JPEG saat mencetak dari panel kontrol produk. Untuk mencetak jenis file lain, Anda harus melakukan salah satu dari berikut ini:


Gunakan perangkat lunak, seperti PhotoSmart Premier, yang disediakan pada CD-ROM produk. Lihat Help [Bantuan] online perangkat lunak untuk petunjuknya.

Pengguna sistem operasi Windows: Gunakan Windows Explorer untuk memindah jenis file lain ke komputer, kemudian cetak file tersebut dari komputer.

Gunakan slot kartu memori yang sesuai pada produk HP Color LaserJet CP1518ni. Untuk menemukan slot yang sesuai, lihat ilustrasi di bawah.

HP CP1510 hb mm01 ug Memasukkan kartu memori

1
Menerima kartu xD.
2
Menerima kartu memori Memory Stick, Memory Stick PRO, dan Memory Stick Duo.
3
Menerima kartu memori CompactFlash.
4
Menerima kartu memori Secure Digital dan MultiMedia.
Memasang dan melepas kartu memori
HP CP1510 note Memasukkan kartu memori CATATAN:

HP Color LaserJet CP1518ni mengenali kartu memori hingga 2 GB.

1.
Masukkan kartu memori ke dalam slot memori yang sesuai untuk memasangnya.
HP CP1510 note Memasukkan kartu memori CATATAN:

Anda hanya dapat menggunakan satu kartu memori dalam produk untuk setiap kalinya. Jika dimasukkan lebih dari satu, produk akan menampilkan pesan kesalahan.

HP CP1510 hb mm02 ug Memasukkan kartu memori

2.
Produk akan membaca kartu tersebut kemudian panel kontrol produk menampilkan X photos found on card [Ditemukan X foto pada kartu], di mana X adalah jumlah file .JPEG yang dikenali, yang ditemukan pada kartu memori.

Setelah beberapa detik, pesan Photo menu Easy Photo Print [Menu foto Cetak Foto Mudah] muncul pada layar panel kontrol. Kini Anda dapat menggunakan HP Color LaserJet CP1518ni untuk mencetak foto. Lihat Mencetak foto secara langsung dari kartu memori.

3.
Pegang kartu tersebut dan tarik lurus dengan perlahan dari slot kartu memori untuk melepasnya.
HP CP1510 caution Memasukkan kartu memori PERHATIAN:

Agar jangan sampai merusak file yang tersimpan pada kartu, jangan melepas kartu memori saat produk sedang mengaksesnya. Tunggu LED di dekat slot kartu memori berhenti berkedip sebelum Anda melepas kartu memori. Bila LED terus menyala, berarti aman untuk melepas kartu memori.

HP CP1510 hb mm03 ug Memasukkan kartu memori

HP CP1510 Memasukkan kartu memori